Warga Desa Cangkring Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso antusias mengikuti Vaksinasi Booster yang dilakukan oleh BIN
Walaupun kasus Covid 19 terus melandai, Badan Intelijen Negara (BIN) Bondowoso terus melakukan percepatan Vaksinasi Covid 19 di daerah tersebut.
Seperti yang terlihat pada Sabtu (30/07/2022), BIN Bondowoso bersinergi dengan Instansi terkait di Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso untuk melakukan Vaksinasi, khususnya Booster di Balai Desa Cangkring, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso.
Menurut dr Fery, Kepala Puskesmas Prajekan, yang menyampaikan bahwa capaian vaksinasi di Prajekan, khususnya untuk dosis 1 dan 2 sudah cukup tinggi.
"Tetapi untuk dosis 3 masih rendah. Dengan adanya kegiatan vaksinasi covid 19 oleh BIN sangat membantu capaian vaksinasi Puskesmas Prajekan, terutama capaian dosis 3, " ucap dr Fery kepada awak media.
Diapun mengapresiasi kegiatan hari ini.
"Terima kasih disampaikan kepada BIN atas supportnya membantu percepatan vaksinasi di Prajekan," tambahnya.
Untuk sasaran vaksinasi, dr Fery menjelaskan bahwa masyarakat Kecamatan Prajekan dan pengguna jalan yang melintas di depan Kantor Desa Cangkring bisa memanfaatkan kesempatan tersebut.
"Pemerintah Desa Cangkring juga memberikan support penuh giat percepatan vaksinasi yang diinisiasi oleh BIN," ujarnya.
Kepala Puskesmas Prajekan itu juga menyampaikan kegiatan BIN sangat tepat.
"Walaupun jumlah kasus Covid 19 di Kabupaten Bondowoso melandai, BIN Bondowoso terus melakukan percepatan Vaksinasi Covid 19. Pencegahan merupakan langkah yang sangat tepat agar Pandemi Covid 19 benar-benar berakhir." Tutup dr Fery.
Sementara menurut Koordinator wilayah BIN Bondowoso, Rizal, menyampaikan bahwa tujuan BIN melaksanakan vaksinasi covid-19 di wilayah Kabupaten Bondowoso, khususnya di Kecamatan Prajekan adalah untuk mempercepat capaian vaksinasi Covid-19, terutama Booster.
"Untuk merangsang masyarakat agar mau divaksin maka dalam vaksinasi BIN di wilayah Kabupaten Bondowoso disediakan minyak goreng untuk masyarakat yang mau divaksin," jelas Rizal.
Dengan mempercepat Vaksinasi, Rizal berharap agar pandemi segera selesai dan masyarakat dapat beraktivitas seperti sedia kala.
Rizal juga menjelaskan bahwa pihaknya akan terus mempercepat Vaksinasi Covid 19.
"Walaupun ini (Kasus Covid 19) melandai, kita tidak ingin kecolongan lagi. Pandemi harus cepat selesai. Alhamdulillah dengan adanya pembagian minyak goreng antusias masyarakat cukup tinggi mengikuti vaksinasi." Tutup Rizal.
Sementara menurut salah satu warga, Agus Widodo, dirinya mendatangi Vaksinasi Booster agar tidak terpapar Covid 19.
"Tadi pas lewat di depan Balai Desa Cangkring, ternyata ada Vaksinasi dosis 3. Demi kesehatan bersama saya langsung Vaksin." Ucap Agus usai di Vaksin. (red/bdw).